Ketua Komisi I DPRD Natuna Harap IPMKN Update Data Mahasiswa Diluar Daerah

NATUNA, RIAUPUBLIK.COM - Saat ini warga diseluruh Dunia, termasuk Indonesia, sedang dihebohkan dengan mewabahnya Covid-19 atau biasa disebut dengan Virus Corona. Bahkan virus yang pertama kali muncul di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China tersebut, yang sebelumnya berstatus Public Health Emergency of International Concern (PHEIC), kini sudah berubah menjadi Pandemi.

Hal itu membuat sejumlah daerah di Indonesia, termasuk Kabupaten Natuna Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), mulai mengambil langkah pencegahan.

Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Natuna, Wan Arismundar, misalnya, juga langsung mengambil sikap antisipasi untuk memberikan perlindungan dan keselamatan bagi masyarakat Natuna, dari terjangkitnya salah satu virus mematikan tersebut.

Langkah itu diambil Wan Aris, dengan memberikan himbauan kepada pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Natuna (IPMKN) Yogyakarta, agar mengupdate data seluruh Mahasiswa Natuna yang berada di wilayah Yogyakarta, maupun yang ada didaerah lainnya.

Hal itu disampaikan Wan Aris, saat menghadiri undangan pelantikan pengurus IPMKN Yogyakarta periode 2019-2020, di Asrama Mahasiswa Natuna, pada Minggu (15/03/2020) malam.

Kata dia, langkah itu diambil supaya nantinya mudah untuk mendeteksi dan mendata keberadaan seluruh mahasiswa Natuna, yang sedang mengenyam pendidikan tinggi diluar daerah.

"Saya tadi titip dengan para pengurus IPMKN Yogyakarta, agar mengupdate data seluruh mahasiswa yang ada di Yogyakarta dan daerah-daerah lainnya. Itu tugas penting bagi mereka," ujar Wan Aris, saat dihubungi awak media melalui sambungan telepon, pada Senin (16/03/2020) dini hari.

Tujuannya, sambung Wakil Rakyat asal Daerah Pemilihan (Dapil) Natuna I itu, supaya nantinya jika sempat terjadi sesuatu hal terhadap mahasiswa Natuna, agar mudah dilacak dan diidentifikasi, untuk menentukan langkah selanjutnya.

Ia menuturkan, sudah saatnya seluruh masyarakat Natuna, baik yang ada didalam maupun diluar daerah, untuk melakukan berbagai antisipasi dini, guna mencegah penularan Covid-19.

"Kita ingin lebih dulu bekerja, sebelum orang tua maupun saudara-saudara dari para mahasiswa yang ada diluar Daerah, mendatangi Kantor DPRD. Yang jelas kita tidak ingin warga kita kenapa-napa," tutur Wan Aris.

Wan Aris juga menghimbau agar masyarakat Natuna, termasuk para mahasiswa, untuk selalu mengapdate perkembangan informasi terbaru tentang penyebaran virus corona di Indonesia. Harapannya supaya dapat mengetahui segala kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah, terkait langkah antisipasi untuk menghindari virus yang mulai melanda sebagian negara di Dunia tersebut.

Sebelumnya kata Politisi Partai Nasdem itu, dirinya juga sudah berkomunikasi dengan pihak Kementerian Pendidikan (Kemendikbud) dan Dinas Pendidikan Natuna, terkait adanya surat edaran dari Mendikbud RI, untuk meliburkan anak sekolah.

"Intinya jika ada apa-apa, silahkan komunikasikan dengan Komisi I DPRD Natuna. InshaAllah kami siap memerimanya," pungkasnya. (***)

Related

Natuna 1389136642580579486

Posting Komentar

emo-but-icon

Siak

Siak

Ik

Ik

Ikln

Ikln

LPPNRI RIAU

Dewan Redaksi RPC

publik MERANTI

Galery&Adv

Dewan Bengkalis

Newspelalawan

Komisi Pemberantasan Korupsi

Sum

Sum

PEMKAB SIAK

dewan bengkalis

Follow Us

Ikln

Ikln

Rohil

Rohil

Rohil

Rohil

DPRD Rohil

DPRD Rohil

Uc

Uc

Uc

Uc

uc

uc

UCP

UCP

UC

UC

Hot News

Recent

Comments

Side Ads

item