Dampak Pirus C-19 Pertamina dan Hiswana Migas Serahkan APD ke Pemprov Riau

Rabu, 15 April 2020
RIAU, RIAUPUBLIK.COM-- Sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19 di Provinsi Riau, Pertamina bersama dengan Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) menyerahkan bantuan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) serta Rumah Sakit yang ada di Provinsi Riau.

Bantuan yang diberikan berupa Alat Pelindung Diri (APD), Handsanitizer, serta refill LPG.

"Alhamdulillah hari ini kami dari Pertamina Persero yang berada di Pekanbaru bersama Hiswana Migas menyerahkan bantuan berupa APD yang rinciannya adalah kepada Pemda kami serahkan 400 APD serta 20 dirigen Handsanitizer, masing-masing dirigen berisi 5 Liter Handsanitizer. Semoga ini bisa digunakan oleh Satgas Covid-19 kedepan," ujar Sales Manager Ritel Pertamina Riau Hendri Eko, Selasa (14/4/2020).

Bantuan juga diberikan kepada Rumah Sakit Petala Bumi sebagai salah satu pusat penanganan Covid-19 di Provinsi Riau. "Bantuan yang kami berikan adalah 150 APD, Handsanitizer, juga nanti kita siapkan ada bantuan refill LPG untuk yang 50 Kg," Cakapnya.

Selanjutnya, bantuan juga diberikan kepada Rumah Sakit Universitas Riau (Unri) berupa 100 APD, Handsanitizer serta bantuan refill LPG ukuran 50 Kg.

"Harapan kami bantuan ini bisa dipakai untuk penanganan Covid-19 di Provinsi Riau. Selain itu ini juga merupakan bagian dari Satgas BUMN. Jadi kebetulan kami dikoordinasikan oleh PLN selaku koordinator BUMN untuk Satgas di wilayah Riau," ungkapnya.

Masih kata Hendri Eko, untuk saat ini pihaknya juga berkoordinasi dengan mitra Pertamina yakni Hiswana Migas dalam hal ini untuk menyalurkan bantuan.

"Untuk tahap awal ini kami baru menyalurkan bantuan berupa APD, mungkin nanti disusul bantuan lain. Insya Allah BUMN yang ada di Riau siap membantu untuk penanganan Covid-19 di Riau," terangnya.

Selanjutnya setelah ini, pihaknya juga akan menyampaikan bantuan kepada relawan. "Karena relawan ini juga sebagai garda terdepan penanganan Covid-19. Karena mereka yang lebih sering di lapangan langsung terjun ke lapangan," ucapnya.

Gubernur Riau usai menerima bantuan APD dari Pertamina dan Hiswana Migas menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan yang diberikan.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Riau dan gugus tugas percepatan penanganan virus Covid-19 di Provinsi Riau, kami menyampaikan ucapan terimakasih sebesar-besarnya kepada Satgas BUMN melalui Pertamina dan Hiswana Migas. Alhamdulillah hari ini memberikan bantuan APD ke Pemprov Riau, nanti ini akan diatur oleh Diskes," Cakapnya.

Disampaikan Syamsuar, saat ini pihaknya memang membutuhkan banyak APD. Dari awalnya hanya 3 Rumah Sakit rujukan, sekarang sudah ada 47 rumah sakit rujukan penanganan Covid-19.

"Oleh karena itu, dengan besarnya dukungan dari rumah sakit yang ada di provinsi Riau, kita tentunya membutuhkan APD yang banyak. Apalagi mulai minggu ini Riau punya Labkes sendiri di RSUD Arifin Ahmad yang telah mendapatkan persetujuan Menkes untuk operasionalnya. Tentunya dengan adanya Labkes ini akan semakin cepat kita tahu tentang pasien-pasien yang terkonfirmasi positif virus Covid-19," terangnya.

Karena itu, saat ini pihaknya memang masih membutuhkan banyak APD. Karena saat ini Puskesmas juga membutuhkan APD.

"Sehingga dengan adanya APD hingga ke Puskesmas yang ada Kecamatan, maka tenaga medis yang ada Kecamatan akan dengan senang hati dapat melayani pasien yang ada di daerahnya masing-masing," ucapnya.

Terakhir Syamsuar berharap agar bantuan yang diberikan oleh Pertamina dan Hiswana Migas ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya. "Mudah-mudahan ini jadi amal ibadah bagi Pertamina dan Hiswana Migas," tukasnya. (Adventorial/ Rol)

Related

Galery 8564835528694343435

Posting Komentar

emo-but-icon

Siak

Siak

Ik

Ik

Ikln

Ikln

LPPNRI RIAU

Dewan Redaksi RPC

publik MERANTI

Galery&Adv

Dewan Bengkalis

Newspelalawan

Komisi Pemberantasan Korupsi

Sum

Sum

PEMKAB SIAK

dewan bengkalis

Follow Us

Ikln

Ikln

Rohil

Rohil

Rohil

Rohil

DPRD Rohil

DPRD Rohil

Uc

Uc

Uc

Uc

uc

uc

UCP

UCP

UC

UC

Hot News

Recent

Comments

Side Ads

item