Anggota DPRD Kabupaten Siak Zulfaini Mengadakan Acara Lomba peringatan HUT RI di Kelurahan Sungai Apit
https://www.riaupublik.com/2017/08/anggota-dprd-kabupaten-siak-zulfaini.html
Senin, 28 Agustus 2017
SUNGAIAPIT, RIAUPUBLIK.Com--Momen perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia yang
jatuh pada 17 Agustus, selalu identik dengan berbagai perlombaan di masyarakat.
Agustus merupakan bulan bersejarah, bulan di mana
Indonesia merdeka(26/08/2017).
Dalam kata sambutan Anggota DPRD Siak Zulfaini
mengetakan “Merdeka adalah sebuah kalimat yang mengandung Ruh, Merdeka juga
merupakan kata yang mengandung makna spiritual, betapa sedihnya melihat keadaan
Negara kita ini, dari mulai Desa hingga pada tingkat Nasional, masih
demikian-demikian saja. Memang ada kemajuan yang kita raih, namun tidak sedikit
kekurangan diantaranya. Di usia kemerdekaan yang kian bertambah yakni 72 tahun
ini, untuk itu marilah kita berbenah, marilah kita tingkatkan wujud
nasionalisme kita, patriotisme kita untuk kemajuan bangsa ini. Kita memiliki
semangat persatuan, gotong royong, kultur budaya yang kuat, yang menjadi modal
bagi kita untuk mencapai sebuah kedaulatan dan menjunjung tinggi Pancasila”.
“Pertama lanjutnya, kita mendoakan arwah para pahlawan
yang telah mendahului kita. Kedua, kita bisa mengenang jasa-jasa mereka yang
telah berkorban merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Ketiga, yang
terpenting adalah mereka bisa kita jadikan keteladanan dalam hidup berbangsa
dan bernegara”.
Ditambahkannya
lagi “Kami berharap semoga acara ini menjadi suatu kenangan serta sebagai
cerminan pada perjuangan bangsa pada saat itu. Saat ini kita hidup di era
modern, hidup dengan fasilitas yang serba ada. Untuk itu, kita harus merangcang
langkah perbaikan guna terciptanya kesejahteraan dan kemajuan bangsa ini. Acara
ini dapat terlaksana karena dukungan dan usaha semua pihak. Oleh karena itu,
saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras
untuk melaksanakan kegiatan ini”.
Turut hadir Kapolsek Sungai Apit
yang diwakili oleh anggota polsek Sungai Apit, Kepala Pusksesmas Sungai Apit,
Ketua RW Pak Tukijan, Tokoh masyarakat Pak H.Bahar dan sejumlah tokoh muda Kelurahan
Sungai Apit.
Ada Pun Perlombaannya
seperti: Panjat Pinang, Pacu Goni, Jujung botol, Lomba lari bawa bola pimpong
pakai sendok, Loba kukur kelapo, Dan tarik tambang